Monday, October 5, 2020

5 Keunikan Sirkuit Mandalika

Inilah 5 keunikan Sirkuit Mandalika di Lombok Tengah NTB Indonesia.

“Pertama di Dunia Sirkuit yang juga Jalan Raya Untuk MotoGP”.

Indonesia memastikan diri menjadi tuan rumah untuk balapan MotoGP Indonesia 2021 di Sirkuit Mandalika

MEDIA BLITAR menulis, para penggemar MotoGP Indonesia sudah bisa bersiap untuk menonton balapan MotoGP di negeri sendiri. Kabar kepastian ini sesuai dengan kalender resmi yang dimuat pada situs resmi MotoGP. Dalam kalender tersebut, GP Indonesia 2021 sudah tercantum di dalam dokumen FIM GP World Championship Regulations (update 25 Agustus 2020 halaman 34). Dijelaskan juga bahwa Sirkuit Mandalika akan menggelar ajang MotoGP selama 3 hari.

Sirkuit Mandalika dengan trek balap sepanjang 4,31 kilometer ini memiliki berbagai keunikan yang tidak akan ditemui di venue lainnya di seluruh dunia. Salah satu keunikan tersebut diklaim bisa bermanfaat bagi masyarakat yang ada di sekitar sirkuit.

Seperti dilansir dari artikel pikiran-rakyat.com yang menjadi 5 keunikan dari Sirkuit Mandalika adalah :

1. SIRKUIT sekaligus JALAN RAYA Pertama di Dunia
Sirkuit Mandalika menjadi sirkuit pertama yang sekaligus juga digunakan sebagai jalan raya. Ini berarti saat balapan tidak digelar, warga bisa melintas bebas di venue balapan MotoGP ini.

2. Dimensi Sirkuit
Panjang lintasan Sirkuit Mandalika adalah 4,31 kilometer yang dilengkapi dengan 17 buah tikungan.  Sirkuit ini juga dibangun di daerah Mandalika yang merupakan daerah wisata di Indonesia yang berkelas internasional.  Para pebalap dijamin akan betah, karena mereka akan dimanjakan oleh pemandangan laut serta bukit yang mengelilingi sirkuit.

3. Bisa Menampung 450.000 Penonton
Karena dibuat sebagai Sirkut Kelas Internasional, maka Sirkuit Mandalika
 diperkirakan bisa menampung sekitar 150 ribu penonton. Ini belum termasuk dua buah tribun khusus yang akan dibangun di atas bukit, dan bisa menampung sekitar 300.000 penonton.

4. Lama Kontrak Pemerintah dengan Dorna
Dorna Sport sebagai organisasi penyelenggara balapan MotoGP menjelaskan bahwa pihaknya sudah menandatangani kontrak selama 5 tahun dengan pemerintah Indonesia, agar Sirkuit Mandalika bisa menggelar ajang balap MotoGP. Namun diperkirakan durasi tersebut bisa ditambah lagi menjadi 10 tahun, karena kedekatan pihak Indonesia dan Dorna.

5. Akan Menjadi Salah Satu Seri Penutup Musim
Balapan MotoGP Indonesia 2021 akan menjadi seri ke 15 dari 16 balapan yang digelar oleh Dorna Sports
sebagai pemilik lisensi MotoGP. Balapan di Sirkuit Mandalika ini akan digelar sebelum MotoGP Argentina yang menjadi penutup musim balapan 2021.

CEO DORNA SPORTS Carmelo Ezpeleta dan SPORTING DIRECTOR Carlos Ezpeleta menyebut sirkuit Mandalika unik. Pertama, lokasinya yang indah, dan kedua, berada di negara yang penduduknya merupakan fans terbesar MotoGP.

Keep Sporty and Keep Healty!